v Langsung ke konten utama

APA ITU BARCODE SCANNER?



Dalam dunia bisnis alat yang bernama Barcode scanner sudah tidak asing, terutama para petugas yang menerima sejumlah uang  atau biasa disebut kasir.

Bagi para kasir penggunaan Barcode scanner app menjadi bagian yang mutlak harus dikuasai untuk mempermudah maupun mempercepat transaksi pembelian. Dahulu sebelum menggunakan barcode scanner, kasir melakukan input penjualan secara manual dengan menggunakan nama barang atau kode barang.

Pengertian Barcode
Sebelum membahas lebih jauh mengenai penggunaan barcode scanner ada baiknya kita mengenal lebih dekat apa yang disebut dengan barcode. Barcode adalah kode-kode untuk angka dan huruf yang terdiri dari kombinasi bar (garis) dengan berbagai jarak. Hal ini merupakan salah satu cara untuk memasukkan data ke dalam komputer.
Dalam barcode tidak berisi data deskriptif dari suatu barang, tetapi hanya enkripsi dari sejumlah digit angka. Ketika angka tersebut di scan oleh cashier maka kode tersebut secara otomatis akan langsung terhubung ke data barang. Hasil barcode scanner tersebut berisikan data-data dari berbagai produk seperti nama vendor, nama produk, harga dan data pendukung lain.

Barcode Reader dan Barcode scanner
Dalam hal ini komputer tidak secara langsung dapat membaca data yang terkandung dalam kode bar tersebut, oleh karena itu sebelumnya kode yang ada harus ditangkap dan diterjemahkan ke dalam format data yang dapat dibaca oleh komputer. Alat yang dapat membaca dan mengirimkannya ke dalam komputer itulah yang disebut Barcode Reader atau yang biasa disebut Barcode scanner. 

Cara Kerja Barcode scanner 
Seperangkat Barcode scanner terdiri dari scanner, decoder dan kabel yang menyambungkan decoder dengan komputer. Barcode scanner tersebut memindai symbol, menangkap dan merubah kode bar menjadi data elektrik lalu mengirimkannya ke komputer  dengan format data yang sederhana. 

Jenis Barcode Reader 
Saat ini terdapat 4 jenis barcode reader yang umum tersedia di pasaran, setiap jenis barcode scanner tersebut mempunyai perbedaan dalam hal membaca maupun mengkodekan sebuah barcode.

Berikut ini merupakan perbedaan dari jenis-jenis barcode reader.
a. Pen Type Readers atau Bar Code Wands
Dalam barcode reader tipe ini terdapat photo diode yang berada disamping ujung pena. Untuk membaca, kode tersebut tempatkan di ujung pena lalu digeser ke semua bar secara stabil, kemudian diode tersebut dapat mengukur intensitas cahaya yang dipantulkan dari sumber cahaya dan dan menghasilkan gelombang yang sesuai dengan lebar dari bar dan spasi dalam kode tersebut. Setelah itu barcode reader mengirimkan gelombang ke decoder kemudian menterjemahkannya dan mengirimkannya ke komputer dalam format data sederhana.

b. Laser Barcode scanner
Pada intinya cara kerjanya sama dengan tipe pena tetapi barcode reader ini menggunakan sinar laser sebagai sumber cahayanya. Pada umumnya memakai cermin prisma ataupun kaca bolak-balik untuk memindai laser yang melintasi kode bar. (Lihat ProdukLaser Barcode scanner)

c. CCD Barcode scanners
Barcode scanner ini menggunakan aray sensor cahaya berbentuk kecil berbaris sejajar pada ujung barcode scanner. Tegangannya berbentuk gelombang sesuai dengan bar dan ruang dari barcode yang dihasilkan dan dikirim ke komputer. Perbedaan utama antara scanner barcode CCD dengan jenis scanner barcode pena dan scanner laser barcode adalah bahwa barcode scanner CCD mengukur bentuk cahaya yang dipancarkan dari kode bar sedangkan pena atau laser scanner barcode mengukur  dari pantulan cahaya dari frekuensi tertentu yang berasal dari scanner itu sendiri. (Lihat Produk CCD Barcode scanner)

d. Camera Based Barcode Readers
Barcode scanner ini berbasis kamera video kecil untuk menangkap gambar ke kode bar, kemudian menggunakan teknik pengolahan citra digital untuk memecahkan kode bar tersebut.

Hal menarik lainnya dari penerapan barcode scanner ini adalah terus berkembangnya teknologi Point of Sale yang menjadi wadah penerapan barcode scanner ini. Akhir-akhir ini, para pelaku usaha mulai mengenal teknologi cloud POS yang hadir dengan sejumlah keunggulan dibandingkan POS konvensional yang telah ada.

Nah, apakah barcode scanner bekerja dengan cloud POS? Ya tentu saja. 

Anda dapat mengenal lebih jauh teknologi cloud POS yang memungkinkan Anda memantau penjualan secara real time, tanpa harus berada di lokasi hingga penggunaan smartphone dan tablet sebagai POS toko Anda. Hmm, sungguh canggih.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengertian dan fungsi Macromedia FreeHand

Pengertian Macromedia FreeHand Macromedia FreeHand adalah aplikasi komputer untuk membuat grafik vektor 2 dimensi (penggunaan lambang geometris seperti titik, garis, lengkungan dan poligon untuk merepresentasikan gambar, dikenal dengan pemodelan geometris) diorientasikan untuk pasar pemasaran desktop professional. Telah tersedia untuk Microsoft Windows dan Mac OS X. Macromedia FreeHand sangatlah mirip dalam pangsa pasar dan fungsionalitasnya dengan Adobe Illustrator. FreeHand diciptakan oleh Altsys dan dilisensikan ke Aldus, yang mengeluarkan versi 1 sampai dengan 4. Ketika Aldus bergabung dengan Adobe Systems, karena tumpang tindih pangsa pasar dengan Adobe Illustrator, maka Adobe mengembalikan FreeHand ke Altsys segera setelah merger (setelah sejumlah intervensi legal oleh Komisi Dagang Federal). Altsys kemudian dibeli oleh Macromedia, yang mengeluarkan FreeHand 5.0, 5.5 (Khusus Mac), 7, 8, 9, 10 dan 11/MX. Pada tahun 2005 Adobe membeli Mac

Tokoh tokoh SEO TERKEMUKA

5 tokoh SEO terkemuka adalah topik kita kali ini setelah kita membahas tentang SEO dan Marketing sobatku. Siapa saja sih orang-orang besar dibalik  SEO? Nah, pada kesempatan in i saya ingin mengajak kepada sobat online semua untuk mengenal lebih dekat beberapa tokoh SEO terkemuka di dunia ini. Ini akan membantu sobat dalam menambah wawasan tentang dunia SEO dan sejarahnya.   Silahkan sobat   lanjutkan membaca artikel ini. 1. Larry Page Larry Page Larry Page atau Lawrence Edward ini adalah salah satu dari pendiri perusahaan search engine yang merajai search engine di seluruh dunia yaitu  Google  dan menjadi presiden produk Google Inc. Larry Page lahir di Lansing, Michigan pada tanggal 26-Maret-1973. Di samping itu Larry Page adalah seorang figur yang sangat di hargai. Pendapatnya selalu menjadi parameter seputar bisnis search engine dan SEO. Larry Page adalah seorang lulusan dari East Lansing High School dengan gelar Bachelor of Science dalam bidang ilmu teknik kom

pengertian dan sejarah microsoft visio

PENGERTIAN MICROSOFT VISIO Microsoft Visio (atau sering disebut Visio) adalah sebuah program aplikasi komputer yang sering digunakan untuk membuat diagram, diagram alir (flowchart), brainstorm, dan skema jaringan yang dirilis oleh Microsoft Corporation. Aplikasi ini menggunakan grafik vektor untuk membuat diagram-diagramnya. Visio aslinya bukanlah buatan Microsoft Corporation, melainkan buatan Visio Corporation, yang diakusisisi oleh Microsoft pada tahun 2000. Versi yang telah menggunakan nama Microsoft Visio adalah Visio 2002, Visio 2003, dan Visio 2007 yang merupakan versi terbaru. Visio 2007 Standard dan Professional menawarkan antarmuka pengguna yang sama, tapi seri Professional menawarkan lebih banyak pilihan template untuk pembuatan diagram yang lebih lanjut dan juga penataan letak (layout). Selain itu, edisi Professional juga memudahkan pengguna untuk mengoneksikan diagram-diagram buatan mereka terhadap beberapa sumber data dan juga menampilkan informasi se